Minggu, 30 Januari 2011

Sejarah Koperasi Mahasiswa Perbanas

Kopma Perbanas yang memiliki anggota lebih dari 200 mahasiswa, Pertama Kali Berdiri Pada 12 Maret 2000 oleh 5 orang, diantaranya adalah:
  • Sigit Dani Nugroho
  • Yoke Rosalinda
  • Nusye Laila Hanum
  • Nila Yusliasari
  • Kreshna F. Mokodongan
Awalnya bernama KDMA (Koperasi Divisi Mahasiswa) lalu berganti nama menjadi KMSP (Koperasi Mahasiswa STIE Perbanas) Kemudian pada tanggal 1 Maret 2008, namanya diganti lagi menjadi KOPMA PERBANAS (Koperasi Mahasiswa Perbanas) hingga saat anda membaca blog ini.


Visi KOPMA Perbanas

Menjadi koperasi yang mandiri, tangguh, profesional dan mampu bersaing di era globalisasi serta meningkatkan kesejahteraan anggota dengan tetap meletakan prinsip-prinsip koperasi yang universal. 

Misi KOPMA Perbanas
  • Menjadi pusat pengembangan kegiatan ekonomi mahasiswa
  • Mengembangkan bakat kewirausahaan mahasiswa
  • Melaksanakan unsur ekonomi kerakyatan sebagai salah satu cara pengabdian mahasiswa kepada masyarakat
Arti Lambang KOPMA Perbanas:
 “Dengan berazaskan kekeluargaan dan mengutamakan sikap profesionalisme, KOPMA Perbanas selalu berusaha berkembang ke arah yang lebih baik”.
 

III. TUJUAN


Tujuan Jangka Pendek
1.      Memberikan pelayanan yang optimal kepada anggota pada khususnya dan seluruh civitas Akademika pada umumnya
2.      Menjalin kerjasama yang sehat dan saling menguntungkan dengan seluruh anggota dan mahasiswa Perbanas.
3.      Meningkatkan wawasan berkoperasi dan daya analisa usaha bagi pengurus dan anggota pada khususnya dan mahasiswa Perbanas pada umumnya.

Tujuan Jangka Panjang
1.      Mencapai kemandirian.
2.      Menjadi koperasi yang mandiri, tangguh, dan professional.
3.      Menjadi contoh bagi koperasi mahasiswa se-Indonesia

MOTTO

“ DON’T COME TO MONEY BUT MAKE MONEY COME TO YOU “

Janganlah datang kepada uang tetapi buatlah uang itu datang kepada kamu ”